Array Dalam Bahasa C

Selama ini kita menggunakan satu variabel untuk menyimpan 1 buah nilai dengan tipe
data tertentu. Misalnya : int a1, a2, a3, a4, a5;
Deklarasi variabel diatas digunakan untuk menyimpan 5 data integer dimana masingmasing variabel diberi nama a1, a2, a3, a4, dan a5. Jika kita memiliki 10 data, 100 data integer bahkan mungkin data yang ingin kita proses tidak kita ketahui atau bersifat dinamis? Kita tidak mungkin menggunakan variabel seperti diatas. Di dalam postingan fauzi online kali ini akan membahas mengenai bahasa C dan pemrograman yang lain, terdapat suatu fasilitas untuk menyimpan data-data yang bertipe data sama dengan suatu nama tertentu.

MENGENAL ARRAY

Array adalah suatu tipe data terstuktur yang berupa sejumlah data sejenis (bertipe
data sama) yang jumlahnya tetap dan diberi suatu nama tertentu. Elemen-elemen array tersusun secara sekuensial di dalam memori sehingga memiliki alamat yang berdekatan. Selain itu Array dapat berupa array 1 dimensi, 2 dimensi, bahkan n-dimensi. Dan juga Elemen-elemen array bertipe data sama tapi bisa bernilai sama atau berbeda-beda.

BENTUK UMUM ARRAY DIMENSI SATU

tipe_data nama_var_array[ukuran];
DIMANA:
tipe_data : menyatakan jenis tipe data elemen larik (int, char, float, dll)
nama_var_array : menyatakan nama variabel yang dipakai.
ukuran : menunjukkan jumlah maksimal elemen larik.

Contoh:
char huruf[9];
int umur[10];
int kondisi[2] = {0,1}
int arr_dinamis[] = {1,2,3}

char huruf[9]
Berarti akan memesan tempat di memori komputer sebanyak 9 tempat dengan indeks dari 0-8, dimana semua elemennya bertipe data karakter semuanya. Kalau satu karakter berukuran 1 byte, berarti membutuhkan memori sebesar 9 byte.

int umur[10]
Berarti akan memesan tempat di memori komputer sebanyak 10 tempat dengan indeks dari 0-9, dimana semua elemennya bertipe data integer semuanya. Kalau satu integer berukuran 4 bytes, berarti membutuhkan memori sebesar 4 x 10 = 20 bytes.

int kondisi[2]
Berarti akan memesan tempat di memori komputer sebanyak 2 tempat dengan indeks 0-1, dimana semua elemennya bertipe data integer semuanya. Dan pada contoh di atas isi elemen-elemennya yang sebanyak 2 buah diisi sebanyak 2 buah diisi sekaligus (diinisialisasi) yaitu pada elemen kondisi[0] bernilai 0, dan elemen kondisi[1] bernilai 1.

int arr_dinamis[]
Berarti mendeklarasikan array dengan ukuran maksimum array tidak diketahui, namun ukuran tersebut diketahui berdasarkan inisialisasi yaitu sebanyak 3 elemen, yang isinya 1,2, dan 3. Kita tidak dapat mendeklarasikan array dinamis tanpa inisialisasi.

CONTOH PROGRAM ARRAY DIMENSI SATU




1 comment: